Dengan semakin berkembangnya teknologi dan semakin pintar rayap mnyerang bangunan / rumah maka semakin berkembang pula cara penanganan rayap dan bahan kimia yang digunakan. Ada beberapa metode pengendalian rayap antara lain :
1. Pengendalian Rayap secara Fisik
Pengendalian rayap secara fisik dilakukan dengan membentuk penghalang pada tanah di bawah bangunan. Hal ini untuk mencegah masuknya rayap ke dalam bangunan. Adapun bahan penghalan untuk masuknya rayap adalah pasir, perlit, granit dan lain-lain.
2. Pengendalian Rayap secara Hayati
Pengendalian rayap secara hayati adalah dengan menggunakan musuh alami dari rayap seperti nematoda, jamur dan bakteri.
3. Pengendalian Rayap secara Kimia
Pengendalian rayap secara kimia adalah dengan memberikan bahan kimia pada lapisan tanah Hal ini bertujuan untuk membentuk penghalang agar rayap tidak dapat naik melalui dinding / pondasi bangunan. Metode ini biasanya disebut dengan sistem injeksi rayap / penyemprotan rayap. Selain itu ada juga dengan sistem pengumpanan rayap yaitu dengan memberikan / memasang umpan rayap pada jalur aktif rayap agar koloni rayap dapat dieliminasi secara total.
Injeksi Rayap |